Postingan

Memasak Menu Enak, Kekinian yang Mudah untuk Pemula dengan Yummy App

Gambar
Sejak SD aku sudah bisa memasak dan suka memasak. Bukan memasak makanan yang susah, cukup masakan-masakan yang sederhana saja. Bunda mengajariku memasak sejak aku kecil. Maka di usia SD aku sudah bisa menggoreng tahu dan tempe, memasak telur ceplok, omelette. Bikin sambal pun aku bisa. Memasak camilan sederhana seperti bikin pudding, juga kubisa. Kata Bunda, memasak itu keterampilan yang penting untuk bertahan hidup. Maka, walau tidak sangat jago, setidaknya bisa memasak makanan yang layak dimakan dan disajikan untuk keluarga, itu sudah cukup. Aku suka memasak makanan yang enak tapi mudah. Apalagi kalau Bunda membolehkan aku mencoba resep-resep masakan kekinian yang enak dan mudah. Wah, aku suka. Selain karena seru proses memasaknya, tentu aku senang bisa makan makanan enak hasil upayaku sendiri. Nah, karena akhir-akhir ini aku mulai mati gaya nyari resep makanan yang bisa kumasak, Bunda mengenalkan aku dengan aplikasi resep. Namanya Yummy App . Kata Bunda, aplikasi ini bisa memberik i

Kipas Angin Di Kamarku

Aku punya kipas angin di kamarku yang dindingnya berwarna kuning dan putih, keramiknya kotak - kotak warna putih. Ada jendelanya pinggirannya dari kayu warna coklat, kacanya bening terus ada kayak besi-besinya gak tau buat apa. Ada kasurnya tapi gada tempat tidurnya, sepreinya warna putih ada gambar tulip sama menara eifel . Kipas anginnya merek cosmos warna abu-abu, ukurannya sedang. Diluar kipasnya ada kayak besi banyak, kayaknya 30+. Dibawahnya ada 4 tombol, buat ngatur suhu sama mati, soalnya disini panas gak kayak bondowoso, jadi pake ini biar gak sumuk.

Kopi Pahit

Biasanya aku kan bikin kopi kalo lagi main laptop, tapi kemarin laptopnya dipakai bunda buat zoom meeting. Nah kan ga bisa siang-siang tuh, soalnya masij dipakai, yauda aku nunggu sore-sore, sampe selesai baru aku bikin kopi. Sorenya pas bunda selesai, aku kan dapet laptopnya. Yauda kutaruh di kamar, terus aku bikin kopi. Aku ngambil 1 sachet, kugunting, pas kutuang bubuk kopinya ke gelas ukuran sedang, dari kaca warnanya bening. Habis itu kutambahi gula 1 sendok trus kutambah setengah lagi, biar ga hambar. Soalnya kan mau kutambah es ntar takotnya esnya meleleh trus airnya nyampur sama kopinya pas manisnya ilang. Yauda makanya kukasih gula biar ga hambar. Habis itu aku masak air pakai panci yang ada di dekat wastafel, pancinya ga kotor trus udah ada sisa airnya. Jadi kan mudah ga usah ngambil air lagi, itu aja ku panasi lagi airnya. Habis direbus airnya kutuang ke gelas, kutunggu beberapa menit  biar mendingin. Habis itu kukasih es. Bukan es sih tapi air dingin, gatau kenapa sekarang

Sisa Makanan

Kemarin abis bikin sandwich ada sisa roti, yauda hari ini mo kubuat lagi, biar abis.  Rotinya cuma sisa 6, jadi sandwichnya ntar cuma jadi 3.  Bunda mo berbagi sama ayah, aku sama kakak satu-satu.  Pas marut keju, Kuro dateng meong-meong, yodah kukasi dikit kejunya.  Ternyata Kuronya suka, yodah kukasih lagi. Pas udah jadi ada sisa keju, daripada mubazir kutabur aja ke rotinya.

Ngemall di Solo Square

Gambar
Kemarin aku ikut Bunda ke mall, katanya Bunda mau ketemu temennya.  Sampe sana temennya belom datang, jadi pesen makan dulu. Aku sama kakak pesennya di tempat yang agak ramai, jadi sampainya lama.  Waktu makanannya sampai, temennya Bunda udah dateng, Bunda pindah meja ketempat temennya.  Pas udah sore Bunda belom selesai ngobrol, jadi aku sholat ashar disana.  Mushalanya ada di lantai atas, kaya rooftop gitu, di sana anginnya kenceng. Waktu udah mau maghrib temennya bunda pulang, bunda liat-liat barang sebentar di bawah, abis itu pulang.

Praktek Membuat Ilustrasi (bagian 6)

Gambar
  Membuat background   Jadi di tema yang kemarin kan aku sudah latihan gambar anatomi dan tangan, alhamdulillah sekarang sudah mulai terbiasa dan lebih bagus dari pertama kali latihan.   Di tema kali ini aku bakal latihan buat background, soalnya aku belum terbiasa membuat background sendiri, biasanya aku pakai background putih atau ambil di aplikasinya langsung, tapi sekarang aku pingin nyoba bikin sendiri soalnya biar pas sama gambarnya.   Untuk tutorialnya biasanya aku lihat di youtube,kadang kadang aku juga melihat gambar untuk referensi backgroundnya. Untuk sekarang aku buatnya simple dulu, jadi tidak terlalu detail dan tidak memakai lineart.   Langkah langkah membuat background   A. Menentukan background Sebelum mulai menggambar, aku menentukan terlebih dahulu mau seperti apa backgroundnya, Bisa seperti pemandangan alam, perkotaan, dalam ruangan, dll. Aku juga mencari inspirasi di google jika tidak memiliki ide   B. Membuat sketsa Setelah menentukan ide, aku mulai membuat sketsa.

Tips sukses menjadi ilustrator (bagian 5)

Gambar
A. Ikuti passion Passion adalah suatu hal, yang tidak pernah kita bosan untuk melakukannya. Contohnya sangat suka menggambar, dan selama menggambar kita tidak pernah merasa bosan, meskipun sudah berkali kali.   B. Jangan berhenti menggambar Seperti yang sudah disebutkan diatas, banyak ilustrator berbakat asal indonesia yang menjadi seperti itu karena menggambar dari kecil.   Maksud jangan berhenti menggambar disini bukan harus menggambar setiap hari, jika dilakukan terus menerus, wajar saja merasa bosan, meskipun itu hobi yang disukai.   Jika sudah merasa bosan, beristirahatlah dan lakukan hal lain, besok besok mungkin sudah ga bosan lagi.   C. Membangun reputasi Membangun reputasi dapat dilakukan dengan cara memposting karya di sosial media, seperti youtube, instagram, dll.   D. Kolaborasi kreatif   Seorang ilustrator dapat melakukan kolaborasi dengan scripwriter. Kolaborasi tersebut mungkin dapat menghasilkan komik yang bagus dari cerita maupun visual.   Ada juga beberapa ilustrator

Beberapa ilustrator berbakat dari indonesia (Bagian 4)

Gambar
Indonesia mempunyai banyak ilustrator yang berbakat, namun aku hanya akan memberi 3 contoh ilustratornya saja   A. Ayang cempaka Ilustrator asal yogyakarta ini hobi menggambar dari kecil, dia merupakan lulusan dari universitas islam indonesia jurusan arsitektur. Pada tahun 2013, dia membangun studio arsitektur bersama saudaranya, studio ini dibangun di kota kelahirannya.   Ayang cempaka mengambil inspirasi dari ilustrasi bergaya vintage, scandinavian, dan japanese styles. Terkadang, dia juga menggunakan teknik campuran manual dan digital. Contoh Ilustrasi karya ayang cempaka B . Frans Sitanggang Pemilik akun instagram @duniafrans, merupakan lulusan tahun2016 dari politeknik negeri dunia kreasi. Ciri khas dari ilustrasinya adalah, sering memakai pemandangan alam untuk background, dan menggunakan palet warna tebal atau vivid light.   Dia juga pernah beberapa kali membuat ilustrasi untuk dijadikan sampul buku, contohnya “lovers by fate” oleh tia setiawan.                                

Seperti Apa Ilustrator Digital (bagian 3)

Gambar
  A. Smartphone Sering digunakan karena bentuknya yang kecil dan mudah dibawa kemana-mana. B. Tablet Layarnya lebih besar dari smartphone, dan lebih ringan dari laptop. Biasanya juga dilengkapi dengan stylus pen sehingga mempermudah kegiatan menggambar. C. Laptop Layar lebar seperti tablet namun lebih berat. Laptop juga portable sehingga mudah dibawa kemana-mana. D. Aplikasi menggambar Banyak aplikasi menggambar gratis yang bisa di download dengan mudah, meskipun gratis namun aplikasi itu mempunyai banyak fitur menarik yang memudahkan kegiatan menggambar. Contoh Ibis paint x, firealpaca, dll Penghasilan ilustrator Ilustrator dapat menghasilkan uang dengan membuka comission di sosial media, Harga comission tersebut bisa bermacam macam, tergantung ilustratornya, umumnya harganya dimulai dari 50k sampai 100 atau 200k. Mereka terkadang juga bisa mendapat orderan dari merk merk ternama, yang bayarannya juga lebih besar dan bisa berharga jutaan per gambar. Apa keuntungan menjadi ilus